Sejarah

SIPATUO

Sejarah

Desa Sipatuo merupakan Pemakaran dari Desa Malimpungdan merupakan salah satu desa dari sebelas (11) Lurah/Desa yang ada di Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang. Desa Sipatuo terdiri atas Empat Dusun yakni Dusun Urung, Dusun Dabo, Dusun Jampu dan Dusun Bonne. Desa Sipatuo adalah desa pertanian dan perkebunan. Berikut gambaran tentang sejarah perkembangan desa ini.







Tahun

Peristiwa


1990

Awal mula Pemekaran Desa Sipatuo dan yang menjadi Kepala Desa pertama yaitu Bapak P. Hamzah T

1990 – 1992

Melakukan rehabilitasi saluran

1993 - 1999





Meningkatnya kondisi ekonomi masyarakat, baik dibidang pertanian, kesehatan, dan pendidikan

2000

Meningkatnya hasil panen yang merupakan sumber penghasilan utama masyarakat Desa Sipatuo

2001 – 2007

Terpilihnya Kepala Desa yang kedua yaitu Bapak Syahruddin, SE

2007 – 2008

Terpilihnya pejabat sementara kepala Desa yaitu Ibu Dahlia dan melanjutkan pembangunan Desa yakni pembuatan jembatan di Jalan tani Desa

2008 – 2014



Terpilihnya Kepala Desa yang ketiga yaitu Bapak Andi Idris Ramang

2014 – 2015

Terpilihnya Pejabat sementara Kepala Desa Yaitu Bapak Idrus Alhabsyi, SE dan melanjutkan pembangunan desa yakni pemasangan listrik kantor desa, plat duiker, pembuatan jalan tani, pemasangan instalasi pipa air, dan drainase

2015

Dilakukannya kembali pemilihan kepala desa dan terpilih Bapak Ali Mappa menjadi Kepala Desa Sipatuo

2015 – 2021

Dilakukannya kembali Pemilihan ulang dan Bapak Ali Mappa Terpilih sebagai kepala desa untuk Pertama kalinya. Dan melanjutkan roda pemerintahan dan pembangunan di desa Sipatuo.



2021 – Sekarang

Dilakukannya kembali Pemilihan ulang dan Bapak Ali Mappa Terpilih sebagai kepala desa untuk kedua kalinya. Dan melanjutkan roda pemerintahan dan pembangunan di desa Sipatuo.


Layer 1